Bismillahirrahmanirrahim
Ketika membuka sosial media, mata saya
tertahan membaca sebuah meme dengan isi yang unik. Adalah bahwa hidayah
layaknya cahaya, ia tak akan menyapa kamar yang tak dibuka jendelanya.
Seketika saya merenung, saya berpikir “apakah kamar saya
telah terbuka daun jendelanya?”
Kebaikan
dan orang baik memiliki magnet dengan ciri khas tersendiri. Karakter magnet
tersebut adalah wajah yang dipenuhi dengan cahaya, ketenangan hati, kejernihan
pikiran, ketulusan ucapan dan bijak dalam tindakan. Ia layaknya mutiara. Kerap
tersembunyi namun begitu padat dengan filosofi.
Tentu
bila ingin memiliki magnet yang sedemikian membutuhkan usaha yang tak sedikit
dan tak menerima diam. Curahan daya dan muatan asa. Dua yang mampu
mendiferensiasikan kultur manusia dengan begitu signifikan.